Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

4 Keuntungan Umroh di Bulan Desember

Ibadah umroh adalah ibadah yang tata caranya mirip seperti ibadah haji. Sama seperti halnya ibadah haji, ibadah umroh dilaksanakan di kota suci mekkah khususnya di masjidil haram. Ibadah umroh juga sering disebut sebagai haji kecil.

Perbedaan paling mendasar dari ibadah umroh dan ibadah haji adalah dari tata cara dan waktu pelaksanaannya. Ibadah umroh bisa dilaksanakan kapan saja sewaktu-waktu. Sedangkan ibadah haji hanya boleh dilaksanakan pada tanggal 8 dzulhijjah sampai 12 dzulhijjah.

Walaupun ibadah umroh bisa dilaksanakan sewaktu-waktu tapi akan lebih baik kalau kita memilih waktu yang tepat agar ibadah umroh bisa dilaksanakan dengan tenang dan nyaman tanpa ada gangguan.

Dan menurut saya waktu yang tepat untuk melaksanakan ibadah umroh adalah pada bulan desember. Kenapa bulan desember? Berikut 4 keuntungan umroh di bulan desember yang harus kamu tahu.

Baca juga: 4 Rekomendasi Resort Terbaik di Indonesia yang Patut Dikunjungi

4 Keuntungan Umroh di Bulan Desember

Umroh dibulan desember
Umroh dibulan desember

1# banyak promo akhir tahun

Bulan desember adalah bulan terakhir di setiap tahun. Yang artinya disaat bulan desember habis, tahun juga akan berganti. Nah di momen tahun baru inilah biasanya banyak agen travel yang menawarkan promo-promo menarik. Berbagai agen travel akan banyak memberikan promo paket umroh desember yang menarik dan tentunya lebih hemat harganya.

2# cuaca bersahabat

Arab saudi hanya memiliki 2 musim yaitu musim panas dan musim dingin. Curah hujan di sana sangat kecil sehingga jarang sekali turun hujan. Nah pada saat bulan desember di arab saudi sana sedang memasuki musim dingin hanya saja tidak xstream. Pada saat musim panas cuaca disana bisa mencapai 40-50 derajat celcius. Berhubung sedang musim dingin jadi cuaca disana tidak se-xstream pada saat musim panas.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Viral di Sukabumi

3# banyak hari libur

Di indonesia sendiri pada bulan desember memang ada beberapa hari libur nasional. Seperti hari natal dan tahun baru juga ada hari ibu dan tidak ketinggalan hari libur sekolah. Dengan adanya hari libur inilah kita bisa melaksanakan umroh tanpa harus banyak mengambil cuti. Selain itu kita juga bisa melaksanakan umroh satu keluarga dengan membawa anak-anak karena karena bertepatan juga dengan hari libur sekolah.

4# muhasabah akhir tahun

Salah satu keuntungan umroh di bulan desember adalah kita bisa bermuhasabah akhir tahun. Tentu akan jadi akhir tahun yang sangat berkesan karena kita bisa bertafakur dan berdoa semoga tahun ini semuanya menjadi lebih baik dan kita lakukan di depan ka'bah secara langsung pada saat kita melaksanakan ibadah umroh.

Baca juga: Ekowisata Tangkahan di Sumatera Utara, Hidden Gems di pulau Sumatera

Penutup

Ibadah umroh memang ibadah yang bisa kita laksanakan sewaktu-waktu karena memang tidak ada waktu atau hari khusus untuk dilaksanakan. Tentu berbeda dengan ibadah haji yang dimana harus dilaksanakan pada hari-hari khusus.

Tapi walau begitu tentu kita juga harus memikirkan kapan waktu terbaik untuk melaksanakan ibadah umroh supaya ibadah kita lancar, tenang dan khusyuk tentunya. Dengan beberapa keuntungan seperti yang sudah dipaparkan di atas, tentu bulan desember adalah bulan yang tepat untuk kita melaksanakan ibadah umroh.

Cukup sekian artikel tentang 4 Keuntungan Umroh di Bulan Desember kali ini semoga bermanfaat dan semoga bisa menambah wawasan kita semua. Terima kasih sudah membaca artikel ini sampai selesai dan jangan lupa kunjungi terus blog ini agar tidak ketinggalan update artikel terbaru yang bisa menambah wawasanmu.

Baca juga: Berkunjung ke Goa Jepang di Bandung

Post a Comment for "4 Keuntungan Umroh di Bulan Desember"